Deep Fryer
Mesin Pemanggang
Gas Griddle
Rice Steaming Cart
Bain Marie
Mesin Perebus Mie
Mesin Pengasap
Mesin Pemanggang Daging Kebab
Gas Burner / Kompor
Mesin Perebus Telur / Egg Boiler
Perebus Bakso
Electric Griddle
Kanto Cooking
Air Fryer
Induction Cooker
Gas Cooking Mixer
Dimsum Steamer
Gas Kwali Range
17 November 2025 | 16:26 WIB
Source: Fomac Indonesia
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun PT Putra Chandra Sentosa yang ke-21, keluarga besar PT Putra Chandra Sentosa melaksanakan kegiatan amal di Yayasan Sinar Kasih Harapan – Panti Asuhan SIKAP pada hari Sabtu, 15 November 2025. Perayaan ini diselenggarakan bukan sekadar sebagai bagian dari tradisi tahunan perusahaan, tetapi sebagai perwujudan rasa syukur mendalam atas perjalanan panjang perusahaan selama lebih dari dua dekade. Kegiatan ini semakin bermakna dengan kehadiran para pimpinan, yaitu Bapak Leo Agustinus Tjan selaku Direktur PT Putra Chandra Sentosa, Ibu Kim Fun selaku Pasangan dari Direktur PT Putra Chandra Sentosa, Bapak Oktavianus Sihombing selaku General Manager PT Putra Chandra Sentosa, Bapak Aventinus sebagai Pengurus Yayasan Sinar Kasih Harapan, serta Bapak/Ibu Leader PT Putra Chandra Sentosa yang bersama-sama hadir untuk berbagi kebahagiaan dengan adik-adik Panti Asuhan SIKAP.
Kehadiran para pemimpin dan seluruh anggota keluarga besar PT Putra Chandra Sentosa menegaskan bahwa nilai kepedulian merupakan bagian penting dari identitas dan budaya perusahaan. Perayaan HUT ke-21 ini menjadi wujud nyata dari keyakinan bahwa kesuksesan perusahaan tidak hanya dilihat dari capaian bisnis, namun juga dari kontribusi sosial yang diberikan kepada masyarakat.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan penuh rasa kekeluargaan. Berikut susunan acara yang dilaksanakan:
Pada sesi ramah tamah, senyuman hangat adik-adik panti menjadi hadiah terbesar bagi seluruh peserta acara. Canda, tawa, dan obrolan sederhana menghadirkan suasana yang akrab dan penuh harapan. Momen-momen inilah yang membuat perayaan HUT ke-21 terasa istimewa dan bermakna.

Dalam sambutannya, Direktur PT Putra Chandra Sentosa, Bapak Leo Agustinus Tjan, menyampaikan bahwa 21 tahun bukan hanya milestone, tetapi perjalanan penuh tantangan dan pembelajaran yang berhasil dilalui karena kerja keras tim serta dukungan dari banyak pihak. Melalui kegiatan sosial ini, beliau berharap perusahaan dapat terus menghadirkan manfaat bagi masyarakat, terutama bagi anak-anak yang membutuhkan perhatian dan kesempatan yang lebih baik.
Perayaan HUT tahun ini dipilih untuk dilaksanakan bersama adik-adik Panti Asuhan SIKAP sebagai simbol bahwa syukur tidak hanya dirayakan secara internal, tetapi juga diwujudkan dengan memberikan kembali kepada masyarakat. Setiap senyuman dan tawa yang muncul dari interaksi hari itu menjadi pengingat bahwa kebaikan, sekecil apa pun bentuknya, selalu membawa dampak besar.
Dalam kesempatan ini, PT Putra Chandra Sentosa menyerahkan donasi secara simbolis kepada Yayasan Sinar Kasih Harapan. Donasi ini diharapkan dapat mendukung kebutuhan pendidikan, pembinaan karakter, serta pemenuhan kebutuhan sehari-hari anak-anak di Panti Asuhan SIKAP.
Bagi perusahaan, kontribusi ini bukan sekadar formalitas, tetapi bagian dari tanggung jawab moral untuk turut menciptakan masa depan yang lebih baik bagi generasi muda. Perusahaan percaya bahwa dukungan kecil jika diberikan dengan tulus, dapat menjadi langkah besar bagi mereka yang menerimanya.

Melalui kegiatan sosial ini, PT Putra Chandra Sentosa semakin meneguhkan perannya sebagai perusahaan yang tidak hanya bertumpu pada inovasi dan kinerja, tetapi juga pada nilai kemanusiaan dan kepedulian. Perayaan HUT ke-21 di Panti Asuhan SIKAP menjadi pengingat bahwa perusahaan tumbuh karena masyarakat, dan karena itu perusahaan berkewajiban untuk kembali memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar.
PT Putra Chandra Sentosa, melalui dua brand yang berada di bawah naungannya, Fomac dan Powerpack berkomitmen untuk terus menghadirkan produk, layanan, dan dampak positif yang tidak hanya memperkuat industri, tetapi juga membawa keberkahan dan kebaikan bagi lebih banyak orang. Semoga seluruh langkah PT Putra Chandra Sentosa beserta Fomac dan Powerpack selalu diberkahi, dilancarkan, dan diarahkan untuk menjadi saluran kebaikan bagi masyarakat dan dunia usaha. Semoga semangat berbagi yang hadir hari ini terus menyertai perjalanan kita di tahun-tahun mendatang.
Fomac menjamin setiap layanan purna jual yang Anda butuhkan, didukung oleh tim teknisi handal & ketersediaan suku cadang lengkap. Apabila mesin Anda mengalami kendala, segera Hubungi Kami. Kami akan menjadwalkan kunjungan teknisi setelah adanya service request dari Anda.
Fomin siap membantu Anda. Jangan ragu untuk memberi tahu Fomin kebutuhan kamu.