Kenali 5 Jenis Bakso dari Seluruh Dunia | Blog Fomac
MESIN KAMI SOLUSI ANDA | KUALITAS TERJAMIN
Selamat Datang Di Fomac Indonesia
Mesin Kami Solusi Anda

Kenali 5 Jenis Bakso dari Seluruh Dunia

Diposting oleh : Fomac
14 March 2022 | 17:26 WIB

Source : Pinterest

Jika membahas mengenai kuliner, biasanya akan mengingatkan pada warisan budaya leluhur dalam aneka masakan. Dalam hal ini, Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki berbagai warisan kuliner yang membuat kita bergoyang lidah. Kelezatan masakan Indonesia sudah dikenal sampai mancanegara. Hal tersebut terbukti bahwa rendang dan nasi goreng masuk ke dalam daftar makanan terenak di dunia.

Fakta unik mengenai Indonesia adalah bahwa di Indonesia tersedia berbagai masakan dari segala penjuru dunia dan sebaliknya, masakan di Indonesia juga banyak yang tersedia di berbagai belahan dunia. Salah satu makanan di Indonesia lainnya yang sudah dikenal akan kenikmatannya secara mendunia adalah bakso. Bakso memang bukan kuliner asli Indonesia, namun bakso merupakan masakan yang berasal dari masyarakat Tionghoa yang kemudian seringkali digunakan untuk menjadi berbagai masakan andalan di Indonesia.

Asal kata bakso adalah “Bak-So”, menurut KBBI adalah olahan makanan yang terbuat dari daging, udang, ikan yang dicincang dan dilumatkan bersama tepung kanji dan putih telur, biasanya dibentuk bulat-bulat. Sesuai dengan pengertiannya, cara pembuatan bakso adalah dengan cara menggiling daging bersama bumbu-bumbu lain dan dicetak sesuai keinginan.

Bicara mengenai bakso, ternyata hidangan bakso tidak hanya berkembang di Indonesia saja. Beberapa negara di dunia ini memiliki hidangan baksonya juga. Untuk Fomacers yang penasaran seperti apa bentuk bakso dan penyajiannya, berikut 5 daftarnya!

 

Greek Keftedes

Greek Keftedes adalah bakso dari negara Yunani. Masyarakat Indonesia umumnya membuat bakso berbahan dasar daging sapi, tetapi Greek keftedes berbahan dasar daging kambing. Jika Fomacers pencinta daging kambing, wajib coba Greek Keftedes.

 

Albondigas

Secara harfiah, kata Albondigas dalam bahasa Spanyol merupakan “bakso”. Albondigas adalah makanan khas negara Spanyol yang disajikan bersama kuah kaldu dan bahan-bahan lainnya. Selain Spanyol, Fomacers juga dapat menemukan albondigas di negara Mexico.

 

Kottbullar

Diantara macam-macam bakso dalam daftar ini, kalian pasti tidak asing dengan bakso satu ini, yaitu Kottbullar. Kottbullar berasal dari negara Swedia. Fomacers tidak sulit menemukan kottbullar karena salah satu perusahaan furniture asal Swedia menjual kottbullar. Kottbullar disajikan bersama saus cream dan mashed potato.

 

Gogi wanja

Gogi wanja merupakan bakso dari Korea. Pada zaman kerajaan, gogi wanja adalah makanan mewah yang hanya bisa dimakan oleh keluarga kerajaan saja. Gogi wanja dapat disajikan dengan kuah ataupun ditumis. Bakso ini juga sering dijadikan sebagai bekal makan siang untuk anak-anak.

 

Kofta

Dibalik kontroversi cara penyajiannya, bakso khas India wajib dimasukan ke dalam daftar ini. Bakso khas India disebut juga dengan nama Kofta. Bahan utama kofta adalah daging kambing atau domba. Kofta dapat disajikan dengan cara dibakar, digoreng, dan direbus. Biasanya masyarakat India menjadikan kofta sebagai hidangan pembuka. Meskipun sebagai pembuka, Fomacers dapat menjadikan kofta sebagai hidangan utama karena kofta memiliki ukuran yang besar.

 

Nah, macam-macam jenis bakso di atas dapat menjadi pilihan menarik kan Fomacers. Sudah pernah mencicipi salah satunya belum?

Oh iya, Fomin juga ingin memberikan tips ke Fomacers jika ingin memulai bisnis bakso. Fomacers bisa menggunakan mesin pencetak bakso MBM-R400. Mesin MBM-R400 merupakan mesin pencetak bakso otomatis yang mampu mencetak bakso dengan cepat hingga ratusan butir dalam waktu 1 menit.

Selain itu, mesin MBM-R400 bisa dikombinasikan dengan mesin perebus bakso MBB-G986. Gabungan kedua mesin tersebut akan membantu proses pembuatan bakso menjadi lebih mudah dan efisien. Nah, Fomacers bisa menyaksikan serunya proses pembuatan bakso menggunakan mesin MBM-R400 dengan menyaksikan video di bawah ini!

Hai! Selamat datang di website FOMAC!

Fomin siap membantu Anda. Jangan ragu untuk memberi tahu Fomin kebutuhan kamu.

Hello! What can I do for you?
×
Hubungi Kami